Desa Cemba Dicanangkan jadi Kampung Tangguh Jilid 2

Sulselpedia.com, Enrekang – Kapolsek Enrekang Polres Enrekang AKP Pakualam kunjungi Desa Cemba Kecamatan Enrekang Kabupaten Enrekang, senin (13/07/20).

Bertemu langsung dengan Kepala Desa Cemba Jumadi, Kapolsek Enrekang berharap Desa Cemba bisa menjadi percobaan Kampung Tangguh Massenrempulu Jilid II di Enrekang.

Kepala Desa Cemba sangat antusias dengan terpilihnya Desa Cemba sebagai Kampung Tangguh Massenrempulu.

Baca Juga :  Laka Lantas di Jalan Poros Enrekang–Tator, Seorang Wanita Paruh Baya Meninggal Dunia

”Siap Komandan!! Semoga Desa Cemba mampu menjadi percontohan untuk desa-desa lain ” ujar Kepala Desa Cemba.

AKP Pakualam berharap agar semua Desa yang ada di Kecamatan Enrekang Kabupaten Enrekang dapat membentuk Kampung Tangguh Massenrempulu dalam rangka penanganan Covid-19.(*)

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News