STMIK AKBA Gelar Workshop Penulisan dan Sistematic Review Publikasi Internasional

Sulselpedia.com – STMIK AKBA melalui Pusat penelitian dan pengabdian masyarakat menggelar Workshop Penulisan dan Systematic Review Publikasi Internasional, yang berlangsung di Hotel Continent Centrepoint, Makassar, Jumat 20 Desember 2019.

Ketua panitia penyelenggara, Dra. Ratnawati, M.Si., mengatakan sasaran dari workshop tersebut adalah dosen-dosen dari berbagai perguruan tinggi di LLDIKTI Wilayah IX untuk melakukan publikasi pada jurnal-jurnal internasional.

“Topik workshop yang diajarkan mulai dari ide dan tata cara pengembangan riset berkualitas internasional, strategi memilih jurnal bereputasi dan kiat menulis ilmiah siap publikasi nasional dan internasional,” tuturnya.

Turut hadir sebagai narasumber, Dr. Ir. Ingrid Nurtanio, M.T., dan Akbar Iskandar, S.Pd., M.Pd., yang sudah berpengalaman sebagai reviewer nasional dan internasional.

Baca Juga :  Dosen STMIK AKBA, Khaidir Rahman Resmi Menyandang Gelar Doktor

Ratnawati menuturkan, menulis jurnal atau karya ilmiah merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Oleh karena itu, dosen diharapkan untuk terus menulis demi tercapainya tri dharma perguruan tinggi tersebut.

“Terkadang Jurnal yang dibuat hanya diterbitkan dalam jurnal nasional dan masih jarang terpublikasi ke berbagai jurnal internasional,” tukasnya.

Peserta sebanyak 65 orang dosen dari perguruan tinggi LLDIKTI wilayah IX.(*)

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News