PT SJAM Sukses Jaga Tren Positif Penjualan Motor Yamaha di Sulselbar, All New Nmax Masih Jadi Primadona

Sulselpedia.com – PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), distributor resmi motor Yamaha di area Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat, terus mempertahankan tren positif penjualan motor Yamaha.

Khususnya pada bulan April 2023, setiap jenis motor telah terjual ribuan unit.

SJAM melaporkan bahwa seri All New Nmax menjadi yang paling banyak terjual, dengan total 2.121 unit pada April 2023.

Selanjutnya, ada seri Mio yang terjual sebanyak 1.593 unit, dan Fino yang terjual 1.315 unit.

Astam Sari Handayani, Divisi Promosi SJAM, mengakui bahwa motor Yamaha, terutama seri Nmax, selalu diminati banyak orang. Tidak heran penjualannya terus meningkat.

Astam, panggilan akrabnya, mengatakan bahwa tren positif ini akan terus dipertahankan dengan memenuhi permintaan masyarakat terhadap motor favorit mereka.

“Kami berusaha memenuhi permintaan unit Maxi Yamaha, khususnya Nmax dan Aerox. Kami berharap para pelanggan setia Yamaha yang tertarik dengan tipe tersebut dapat bersabar,” katanya.

Selain itu, SJAM juga menawarkan promo khusus untuk tipe motor dengan mesin generasi 125cc.

Hal ini mengingat tingginya minat terhadap tipe-tipe tersebut setiap bulannya.

“Kami juga fokus pada tipe-tipe Generasi 125cc seperti Mio, Fino, Gear, dan FreeGo dengan manfaat tambahan khusus saat pembelian, seperti cashback hingga 1 jutaan rupiah dan lain-lain,” tambahnya. (*)

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News