SULSELPEDIA – CustoMAXI 2025, ajang modifikasi motor Yamaha kini memasuki babak akhir. 48 peserta dari seluruh Indonesia akan bertemu di Final Round yang digelar di Jakarta pada 20-21 Desember mendatang. Mereka akan memperebutkan gelar The King of MAXI dan total hadiah ratusan juta rupiah.
Para peserta merupakan pemenang yang diambil dari enam kota CostuMAXI 2025 area round, masing-masing delapan orang dari Makassar, Semarang, Bandung, Balikpapan, Jakarta, dan Aceh.
Manager Promosi PT. Suracojaya Abadimotor (PT SJAM), Sintya Conarta, mengatakan pada final round CustoMAXI 2025, seluruh peserta akan menampilkan hasil modifikasi sesuai spesifikasi yang telah ditentukan.
“Persaingan tahun ini sangat ketat karena setiap kota menampilkan modifikator terbaiknya,” ujar Sintya, Selasa (2/12/2025).
Selain inovasi desain, lanjut dia, peserta juga dituntut menunjukkan karakter motor yang tetap mengutamakan fungsionalitas.
Sementara itu, Promosi YIMM Teritori 7, Prasasta, menambahkan Yamaha memberi kebebasan penuh bagi peserta untuk mengekspresikan kreativitas modifikasi, selama tetap memenuhi regulasi, termasuk penggunaan ban standar serta ketentuan kategori Street Maxi dan CustoMAXi.
“Regulasi tersebut mencakup penggunaan ban standar serta ketentuan kategori Street Maxi dan CustoMAXi yang menjadi fokus utama lomba tahun ini,” tuturnya.
Ia mengungkapkan, final round CustoMAXI 2025 akan digelar bersamaan dengan Yamaha Festival, sebuah ajang tahunan yang mempertemukan komunitas, konsumen, dan penggemar otomotif Yamaha dari seluruh Indonesia.
“Final Round akan bergabung dengan Yamaha Festival. Para finalis akan membawa konsep terbaik dari daerahnya masing-masing,” imbuhnya.(*)




