Mengenal Khasiat Madu Trigona untuk Kesehatan

madu trigona
Ilustrasi Madu (Foto: Healthline.com)

Kaya akan kandungan Antioksidan, ternyata Khasiat Madu Trigona untuk Kesehatan sangat luar biasa, bisa mempercepat penyembuhan lukah loh!

Sulselpedia.com – Madu klanceng/Trigona adalah madu yang dihasilkan dari madu tak bersengat spesies Trigona (Trigona sapiens dan Trigona clypearis) yang bertahan hidup dengan cara menggigit, bukan menyengat

Madu klanceng atau madu Trigona terkenal mengandung senyawa seperti protacatechuic acid (PCA), 4-hydroxyphenylacetic acid dan cerumen yang berfungsi sebagai antioksidan yang dapat meningkatkan proliferasi sel dalam proses penyembuhan luka.

Lebah klanceng termasuk dalam kingdom animalia, filum arthropoda, classic insecta, ordo hymenoptera, famili apidae, genus trigona dan spesies trigona sp.

khasiat madu trigona
Lebah Trigona (Foto: Mongabay)

Berbeda dengan jenis lebah yang lain, Salah satu perbedaan fisik lebah ini dapat dilihat dari bentuk sarangnya. Sarang lebah madu spesies Apis berbentuk heksagonal, sedangkan sarang lebah trigona berbentuk seperti pot atau kendi bulat yang melintang secara horizontal.

Perbedaan lain juga ada pada rasanya, dibandingka dengan rasa madu lebah penyengat yang manis, madu trigona memiliki rasa yang sedikit asam. keasaman madu ini mencapai 3,05-4,55.

Kandungan dan Khasiat Madu Trigona bagi kesehatan

Berikut ini khasiat madu Trigona yang kami rangkum dari sehatq.com pada Senin 23 September 2020.

  • Antioksidan

Madu klanceng memiliki senyawa antioksidan bernama protacatechuic acid (PCA), 4-hydroxyphenylacetic acid, dan serumen. PCA merupakan antioksidan kuat yang terbukti dapat mempercepat penyembuhan luka.

  • Antibakteri

Manfaat madu klanceng ini datang dari kandungan hidrogen peroksida, flavonoid, senyawa fenolik, dan peptida antibakterial. Beberapa penelitian mengungkap bahwa konsumsi madu klanceng dapat menyembuhkan infeksi akibat bakteri E. coli, B. subtilis, P. syringae, M. luteus, B. megaterium, dan B. brevis.Hidrogen perokside juga merangsang produksi sitokin yang merupakan respon tubuh untuk membunuh bakteri jahat. Hidrogen peroksida dapat menarik leukosit ke daerah luka serta dapat menstimulasi limfosit B, limfosit T, dan neutrofil untuk melawan bakteri.

  • Antiperadangan

Madu klanceng juga mengandung senyawa fenolik yang dapat melawan proses peradangan di dalam tubuh. Fungsi ini mirip dengan reaksi antioksidan yang dapat mencegah terjadinya stres oksidatif yang dapat mengakibatkan munculnya berbagai masalah kesehatan pada tubuh, seperti tumor dan kanker.

Itulah Khasiat Madu Trigona yang kaya akan antioksidan dan anti bakteri yang cocok untuk membantu penyembuhan luka pada tubuh.

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News