Lirik Lagu Pakarena dan Artinya Karya Arsyad Basir

lirik lagu Pakarena dan artinya
lirik lagu Pakarena dan artinya

Sulselpedia.com – Berikut ini lirik lagu berjudul Pakarena dan artinya ciptaan Arsyad Basir. Lagu ini merupakan lagu asal Sulawesi-selatan yang memiliki arti pemain atau penari, tetapi dalam konteks lagu ini bermakna penari.

Lagu Pakarena adalah lagu berbahasa Makassar yang kerap digunakan sebagai lagu pengiring tari-tarian.

Lagu ini diciptakan oleh Arsyad Basir dan dipopulerkan oleh Aulia Anas dan Salma Rani (dalam bentuk musik langgam Losquin).

Baca Juga :  Link Nonton Film Keramat 2 Full Movie Kualitas HD, Bukan di LK21, Rebahin atau IndoXXI

Buat Anda yang sedang mencari lirik lagu Pakarena dan artinya, dapatkan info lengkapnya dalam artikel dibawah ini.

Lirik Lagu Pakarena

Ikatte ri turatea, bau’/daeng
Adatta’ marioloa, sayang
E Aule, Pakarenayya
La’biri’ ri pa’gaukang

Punna nia’ pa’gaukang, bau’/daeng
Nia’ pattempo-tempoang, sayang
E Aule, Sukku’ baji’na
Punna nia’ pakarena

Pakarena le’ngo-le’ngo, bau’/daeng
Pa’ganrang a’mikki’-mikki’, sayang
E Aule, Pappui’-pui’
Sa’ge rapa’ sulengkana

Baca Juga :  8 Lagu Pop Indonesia yang Paling Viral di TikTok 2025

Arti Lirik Lagu Pakarena

Kami adalah orang-orang atas (suku Makassar)
Adat (yang) kita (pegang) sedari dulu, sayang
Oh! Aduhai, Tari-tariannya
Yang anggun dalam setiap penampilan

Jika ada suatu kegiatan
Ada suatu acara, sayang
Oh! aduhai, Alangkah baiknya (sempurna baiknya)
Bila ada penari (yang membawakan tari-tarian)

Penarinya, berlenggak lenggok
Pemain gendang bergeleng-geleng (bahunya)
Oh! aduhai, pemain trompet
Hingga Sangat rapat caranya duduk bersila

Baca Juga :  Chord Gitar Lagu Tomatoatta Nassabari Karya Zankrewo

Nah, itulah ulasan terkait lirik lagu Pakarena dan artinya ciptaan Arsyad Basir.

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News