Komposisi Beragam, PSI Optimistis Menang di Sulsel

SULSELPEDIA — Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Andi Saiful Haq, menyebut Provinsi Sulawesi Selatan akan menjadi pilot project atau proyek percontohan bagi partainya dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2029 mendatang.

Menurut Saiful, hal tersebut tidak lepas dari komposisi kepengurusan PSI Sulsel yang dinilai kuat dan beragam.

Ia menilai struktur pengurus di bawah kepemimpinan Gandi memiliki latar belakang yang variatif, mulai dari politisi senior hingga generasi muda.

Baca Juga :  Demokrat Sulsel Ajukan Tiga Nama Pengganti ARA, Fatma Wahyuddin Salah Satunya

“Racikan komposisi kepengurusan Gandi ini menarik karena terdiri dari berbagai warna. Ada anak muda, politisi senior seperti Ibu Indira, Rahmansyah, Andi Enda (Iksan Hamid), juga figur muda seperti Sukarno Lallo,” ujar Saiful di Makassar, Jumat (10/10).

Saiful optimistis bahwa dengan komposisi tersebut, PSI Sulsel akan menjadi kekuatan baru di kancah politik daerah.

Baca Juga :  Kawal Program Strategis Presiden Prabowo, TIDAR Sulsel Siap Jadi Garda Terdepan

“Personel seperti inilah yang akan mengguncang Sulsel. Target tiga besar di Sulsel untuk Pemilu mendatang bukan hal yang mustahil,” ucapnya.

Ia menambahkan, DPP PSI juga menargetkan Sulsel sebagai model pemenangan nasional karena dinilai memiliki semangat kerja dan inovasi tinggi.

“PSI Sulsel ditetapkan sebagai pilot project pemenangan nasional. Kita lihat, meski baru ditunjuk, Gandi dan jajaran langsung bergerak cepat. Sosialisasi masif, kegiatan Jumat Berkah, hingga branding bus partai sudah berjalan. Ini bukti kerja nyata,” kata Saiful.

Baca Juga :  IIC: Ganjar dan Anies Gerus Suara Prabowo di Sulsel

Saiful berharap, semangat dan pola kerja PSI Sulsel dapat menjadi contoh bagi pengurus PSI di daerah lain dalam menyongsong Pemilu 2029.(**)

Baca artikel terbaru Sulselpedia di Google News