Sulselpedia.com – Kamu punya atau sedang mencari kode promo Duolingo terbaru di tahun 2023? berikut kami ulas cara penukaran kodenya.
Duolingo adalah aplikasi belajar bahasa yang diciptakan oleh Luis von Ahn dan Severin Hacker. Aplikasi ini selain tersedia dalam versi web juga tersedia dalam versi Android dan iOS.
Duolingo merupakan sebuah web yang dipakai untuk belajar bahasa asing dengan metode seperti bermain game untuk anak-anak. Bagi orang dewasa, cara ini mungkin terdengar gampang dan kekanakan.
Pasalnya, di Duolingo, kita diajari mengenal suatu benda dengan gambar dan mengulang kata itu secara terus menerus sampai bisa. Hal itu dapat bermanfaat untuk menambah perbendaharaan kosa kata bahasa asing yang dimiliki.
Buat kamu yang ingin berlangganan Duolingo dengan menggunakan kode promo, bisa menukarkan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.
Cara Penukaran Kode Promo Duolingo
Kode promo Duolingo di tahun 2023 ini terbagi menjadi dua jenis kode, yaitu unik dan umum.
Bagaimana cara memasukkan kode promo?
- Kunjungi duolingo.com/redeem di browser atau web seluler.
- Masukkan kode promo dan klik TUKARKAN.
- Jika kamu dikenali sebagai pengguna yang memenuhi syarat, klik KLAIM PENAWARAN.
- Buatlah profil Duolingo atau masuk ke akunmu jika kamu sudah punya akun Duolingo.
- Pilih paket Duolingo Plus bulanan atau tahunan yang akan dimulai setelah uji coba gratismu berakhir.
- Masukkan informasi kartu kreditmu (kamu hanya akan dikenakan biaya jika melanjutkan paket Plus setelah masa uji coba gratismu berakhir).
- Mulai belajar bersama Plus!
CATATAN: Jika kamu sudah memiliki akun Duolingo, pastikan untuk memilih ‘Aku sudah punya akun’ di layar masuk. Kamu juga bisa masuk melalui web desktop atau seluler (www.duolingo.com) sebelum menukarkan kode.
Kamu hanya bisa memasukkan kode promo di web desktop atau seluler melalui tautan di atas. Namun, setelah berlangganan Plus dengan kode promosi, kamu dapat mengakses fitur-fitur Plus di seluruh platform (aplikasi iOS, Android, dan web).
Kode promo tidak bisa digunakan? Mungkin ini alasannya
Kode promomu mungkin tidak bisa digunakan karena beberapa alasan:
- Kode yang dimasukkan salah
- Kode sudah tidak memenuhi syarat (misalnya kedaluwarsa atau sudah ditukarkan)
- Kamu belum masuk ke akun Duolingomu (catatan: kamu memerlukan akun Duolingo untuk dapat menggunakan kode promo)
- Kamu sudah aktif berlangganan Duolingo Plus
- Kamu tergabung ke dalam kelas (catatan: kamu dapat meninggalkan kelas jika kamu mau, lalu masukkan kembali kode promonya)
- Pengguna di bawah umur (<13 tahun) tidak dapat menggunakan kode promo ini
Nah itulah sedikit informasi terkait kode promo Duolingo 2023 serta cara penukarannya. Semoga bermanfaat!